Link Live Streaming Final AFF U23 2023 Timnas Indonesia vs Vietnam
Bersama Garuda - Partai Final Piala AFF U-23 Championship 2023 akan mempertemukan skuat asuhan Coach Shin Tae-yong, Timnas Indonesia U-23 kontra Vietnam U-23, Sabtu (26/8/23) pukul 20:00 WIB.
Partai Puncak Piala AFF U23 2023 bisa disaksikan melalui layar televisi siaran digital SCTV, live streaming berbayar Vidio, seerta streaming gratis jalur negara tetangga (link ada di bagian bawah).
berikut Perjalanan Timnas Indonesia U-23 asuhan pelatih Shin Tae-Yong di Piala AFF U-23 2023
Penyisihan Grup AFF U-23
Pada laga perdana babak penyisihan grup B, Timnas Indonesia U-23 mengalami kekalahan menyakitkan dengan skor 1-2 melawan timnas Malaysia U-23.
Dengan keterbatasan materi pemain, skuat garuda berjuang pada laga kedua penyisihan Grup B kontra Timor Leste U-23. Alhasil anak asuhan pelatih STY, Timnas U-23 hanya mampu menang tips 1-0.
Beruntung, dengan modal kemenangan lawan Timor Leste, Timnas Indonesia berhasil melaju ke semifinal sebagai runner-up terbaik.
Banyak pihak menilai Timnas Indonesia U-23 hanya beruntung masuk semifinal dan akan menjadi bulan-bulanan tim lain.
Semifinal AFF U-23
Dengan banyaknya kritik yang menghujam skuat garuda, tanpa diduga penampilan Ramadhan Sananta Cs justru tampil all out tanpa beban hingga membungkam Thailand dengan skor meyakinkan 3-1 di kandang Thailand.
Kemenangan 3-1 atas Thailand U-23 menjadi cukup krusial mengingat terakhir kali mengalahkan Thailand di kandangnya terjadi 38 tahun silam, sekaligus meningkatkan moral dan mental pemain menatap laga Final AFF U-23 2023
Final AFF U-23 2023
FInal AFF U-23 mempertemukan Timnas Indonesia U-23 melawan Vietnam U-23 yang pada laga semifinal mampu menaklukkan skuat Malaysia U-23 dengan skor 4-1.
Partai Final akan digelar pada, sabtu (26/8/2023) pukul 20:00 WIB, di Rayong Province Stadium, Thailand.
Duel Indonesia vs Vietnam ini sekaligus memastikan pemenang bakal jadi negara dengan gelar terbanyak di Piala AFF U-23. Saat ini Indonesia dan Vietnam sama-sama memiliki satu gelar.
Link Live Streaming
Partai Puncak Piala AFF U23 2023 bisa disaksikan melalui layar televisi siaran digital SCTV, live streaming berbayar Vidio. Selain itu anda juga bisa menyaksikan secara gratis melelui link live streaming dibawah ini.
live streaming : https://vtv.vn/
Kita do'akan semoga pertandingan Final ini bisa dimenangkan oleh timnas kebanggaan kita Timnas Indonesia U-23, sekaligus meraih gelar perdana pelatih Shin Tae-yong untuk indonesia.