Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Pendaftaran Beasiswa Bintang Talenta Baznas 2023 Untuk Mahasiswa S1/D4

Pendaftaran Beasiswa Bintang Talenta Baznas 2022 Untuk Mahasiswa S1/D4

Beasiswa 2023/2024 - Informasi menarik bagi teman-teman pejuang beasiswa khususnya yang berasal dari wilayah Kota Bandung. BAZNAS Kota Bandung membuka pendaftaran Beasiswa Bintang Talenta Tahun 2023. Pendaftaran dibuka mulai tanggal 4 - 15 September 2023.

Beasiswa Bintang Talenta

Beasiswa Bintang Talenta BAZNAS Kota Bandung adalah Program Pendayagunaan ZIS pada bidang pendidikan dengan memberikan bantuan biaya pendidikan untuk mahasiswa aktif berprestasi sampai lulus kuliah pada jenjang Diploma dan Sarjana.

Baca Juga: Pendaftaran Beasiswa OSC Medcom 2023/2024 Untuk Kuliah S1 dan S2

Beasiswa diberikan selama 2 semester, dari semester 7 sampai dengan semester 8.

Benefit Beasiswa Bintang Talenta

  1. Subsidi Uang Kuliah Tunggal (UKT) hingga 2.500.000 (dua juta lima ratus ribu rupiah) per semester, yang dibayarkan langsung kepada rekening kampus mitraatas nama mahasiswa penerima beasiswa; 
  2. Bantuan uang saku Bulanan hingga Rp.350.000 (tiga ratus lima puluh ribu rupiah); 
  3. Pengembangan diri dan Pembinaan bersama BAZNAS Kota Bandung.

Persyaratan Beasiswa Bintang Talenta

Berikut persyaratan umum pendaftaran Beasiswa Bintang Talenta Baznas Kota Bandung

  1. WNI dengan domisili Kota Bandung (dibuktikan dengan salinan KTP atau salinan Kartu Keluarga); 
  2. Aktif sebagai mahasiswa di salah satu Perguruan Tinggi di Kota Bandung, dibuktikan dengan surat keterangan aktif dari Perguruan Tinggi yang bersangkutan (PTN/S minimal berakreditasi B). 
  3. Terbuka untuk semua jurusan, minimal semester 7 untuk S1/D4 saat mendaftar; 
  4. Tidak sedang mendapatkan beasiswa/bantuan serupa dari instansi lain; 
  5. Memiliki prestasi akademik dan/atau non akademik; 
  6. Melampirkan slip gaji/surat penghasilan orang tua dan Surat Keterangan Tidak Mampu (Bagi Beasiswa Jalur Akademik); 
  7. Melampirkan Surat Keterangan/Ijazah, Sertifikat Jumlah Hafalan Al Quran dari Pesantren/Lembaga Tahfizh (Beasiswa Jalur Tahfizh); 
  8. Memiliki Hafalan Al Quran minimal 3 Juz (Beasiswa Jalur Tahfizh); 
  9. IPK minimal 3,00 dari skala 4,00; 
  10. Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama mendapatkan beasiswa 
  11. Mengikuti seluruh rangkaian seleksi; 
  12. Bersedia mengikuti seluruh rangkaian pembinaan beasiswa hingga program beasiswa selesai; 
  13. Bersedia aktif menjadi duta atau relawan BAZNAS Kota Bandung.

Dokumen Aplikasi Beasiswa Bintang Talenta

  1. Form Cheklist Dokumen 
  2. Formulir Pendaftaran 
  3. Pas Foto 4 X 6 (4 lembar) 
  4. Foto Copy KTP dan KK 
  5. Surat keterangan aktif dari Perguruan Tinggi yang bersangkutan. 
  6. Surat pernyataan tidak sedang mendapatkan beasiswa/bantuan serupa dari institusi lain. 
  7. Transkrip Nilai terakhir 
  8. Copy Kartu Rencana Studi semester berjalan 
  9. Slip gaji/surat penghasilan orang tua dan Surat Keterangan Tidak Mampu dari Kelurahan (Beasiswa Jalur Akademik) 
  10. Surat Keterangan/Ijazah, Sertifikat Jumlah Hafalan Al Quran dari Pesantren/Lembaga Tahfizh (Beasiswa Jalur Tahfizh) 
  11. Karya Tulis dengan judul : Aku dan Zakat 
  12. Surat Pernyataan (disediakan panitia) 13 Photo di depan rumah yang dihuni

Cara Daftar Beasiswa Bintang Talenta

Bagi teman-teman Mahasiswa yang berminat untuk mendaftar Beasiswa Bintang Talenta BAZNAS Kota Bandng tahun 2022, silahkan mengikuti petunjut berikut ini:

  1. Peserta mengunduh (download) form checklist, format surat penghasilan, surat pernyataan, dan formulir pendaftaran dan melengkapinya. Seluruh format formulir pendaftaran dapat diunduh (download) pada link berikut ini: https://bit.ly/bbtbaznasbdg2022-juknis
  2. Peserta mendaftarkan diri secara online dan mengunggah (upload) berkas pendaftaran pada link berikut ini: 

Ketentuan Penulisan Esay

  1. Diketik dengan font Calibri 12, spasi 1.
  2. Panjang tulisan minimal 1 halaman maksimal 2 halaman A4
  3. Isi tulisan memuat:
    • Kekuatan diri
    • Rencana pasca lulus
    • Kontribusi untuk zakat dan Indonesia

Jadwal Beasiswa Bintang Talenta

  • Pendaftaran Online Calon Peserta Beasiswa: 4 - 15 September 2023
  • Seleksi administrasi: 4 - 15 September 2023
  • Pengumuman Lolos Administrasi: 17 September 2023
  • Seleksi Tertulis: 18 September 2023
  • Seleksi Wawancara: 19 - 27 September 2023
  • Pengumuman dan Penandatanganan Akad: 30 September 2023

Official Beasiswa Bintang Talenta

Seluruh Informasi selama proses seleksi beasiswa dapat diikuti di kanal media social:

Instagram : @baznaskotabandung
Facebook : BAZNAS Kota Bandung
Email       : baznaskota.bandung@baznas.go.id
Website    : www.baznaskotabandung.org


Demikian informasi tentang Pendaftaran Beasiswa Bintang Talenta Baznas 2023 Untuk Mahasiswa S1/D4 yang bisa admin Lamopi Bagikan, semoga bermanfaat.

Follow akun sosial media kami untuk mendapatkan informasi beasiswa terbaru lainya langsung di sosial medeia Anda. Terima kasih

Facebook        : Beasiswa Pendidikan
Twitter             : Info Beasiswa & Pendidikan
Goggle News  : Beasiswa
Telegram         : Info Beasiswa

X