Beasiswa NTB 2024 Untuk Kuliah S1 di Albukhary International University Malaysia
Beasiswa 2024/2025 - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) kembali membuka pendaftaran Beasiswa S1 ke Luar Negeri tahun 2024 dengan tujuan studi Malaysia. Beasiswa ini ditujukan lulusan SMA/SMK/MA sederajat, GAP Year, dan Mahasiswa aktif maksimal semseter 2.
Beasiswa NTB 2024
Beasiswa NTB adalah program unggulan Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang ada di NTB.
Baca Juga: Beasiswa WMI 2024 Untuk Lanjut Kuliah S1 di Dalam dan Luar Negeri
Beasiswa NTB merupakan program pengiriman 1000 Cendekia Gemilang, dimana putra-putri Nusa Tenggara Barat yang berprestasi akan dikirim dan dibiayai ke luar negeri untuk melanjutkan studinya, baik untuk jenjang S1, S2, maupun S3.
Albukahry International University (AIU) merupakan salah satu kampus yang berada di Alor Setar, Kedah, Malaysia. Albukhary International University bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat pada tahun 2022 dan menawarkan program beasiswa jenjang S1 tujuan negara Malaysia yang memberikan pembiayaan berupa biaya hidup, biaya kuliah dan biaya lainya selama masa studi, yaitu 4 tahun.
Baca Juga: Beasiswa S1 Turki 2024 Türkiye Diyanet Vakfi (TDV) Theology Undergraduate Scholarship
Komponen Beasiswa NTB
- Biaya pendaftaran kuliah
- Biaya kuliah
- Visa
- Tiket pesawat
- Biaya Hidup 450 Ringgit Malaysia per bulan.
- Biaya yang tidak tercover beasiswa yaitu:
- Medical Check Up
- Pembuatan Paspor
- Biaya Translate Dokumen
Baca Juga: Beasiswa BRILiaN Smart Scholarship 2024 Untuk Pelajar SMA Sederajat
Persyaratan Beasiswa NTB
- Memiliki KTP NTB, atau berdomisili paling kurang 2 (dua) tahun di NTB
- Kartu Keluarga
- Minimal berusai 18 tahun dan maksimal 22 tahun per 31 juli 2024
- SMA/SMK/MA - sederajat
-Rapor Semester 3, 4, dan 5 (lulusan tahun 2024)
-Ijazah, SKL (bagi yang belum memiliki Ijazah) - GAP Year (belum melanjutkan kuliah)
-Ijazah SMA/SMK/MA - sederajat
-SKHU atau Transkrip Nilai - Mahasiswa
-Maksimal semester 2
-Ijazah SMA/SMK/MA - sederajat dan KHS terakhir - Rata-rata nilai Rapor 75 dari skala 100
- Surat Rekomendasi dari sekolah/tokoh/desa
- Biodata Diri (CV)
- Sertifikat pendukung (jika ada)
- Essay minimal 2 halaman A4
- Surat keterangan tidak mampu (dibuktikan dengan KIP/Kartu Pra-sejahtera/Surat keterangan dari Aparatur Desa/Sejenisnya)
- Surat keterangan Penghasilan Orang Tua terbaru yang dikeuarkan oleh desa/instansi
- KTP Orang Tua
- Bukti pembayaran air dan bukti pembayaran listrik 3 bulan terakhir
- Foto rumah (4 foto) tampak depan, samping, belakang, dan dalam
- Pas foto 4x3 (berlatar putih sebanyak 2 lembar)
- Bukti Vasin, minimal vaksin ke-2
- Surat pernyataan peserta seleksi beasiswa AIU
- Bersedia mengikuti seluruh tahapan proses seleksi
Baca Juga: Pendaftaran Beasiswa INAGRO MUDA Tahun 2024 Untuk Pelajar SMA/SMK
Cara Daftar Beasiswa NTB
Bagi adik-adik yang beriminat untuk mendaftar program Beasiswa S1 Pemerintah Provinsi NTB tahun 2024 dengan tujuan studi negara Malaysia, silahkan untuk melengkapi berkas persyaratan yang dibutuhkan. Selanjutnya melakukan pendaftaran beasiswa melalui link berikut ini:
https://bit.ly/PendaftaranBeasiswaS1_AIU
Informasi selengkapnya terkait beasiswa S1 NTB tujuan Malaysia ini bisa menghubungi Official yang kami cantumkan di bawah.
Deadline Beasiswa NTB
Pendaftaran Beasiswa NTB jenjang S1 tujuan Malaysia ini dibuka mulai 19 Februari s.d 15 Maret 2024.
Link Official Beasiswa NTB
Web: www.beasiswa.ntbprov.go.id
IG: @beasiswantb
WA BRIDA NTB: +62 878 6365 4954
Contact: +62 819 1794 3918
Demikian inforamsi tentang Pendaftaran Beasiswa NTB 2024 Untuk Kuliah S1 di Albukhary International University Malaysia yang bisa admin Lamopi bagikan, semoga bermanfaat.
Follow akun sosial media kami untuk mendapatkan informasi beasiswa terbaru lainya langsung di sosial media Anda. Terima kasih
Facebook : Beasiswa Pendidikan
WhatsApp : Info Beasiswa
Twitter : Beasiswa Pendidikan
Goggle News : Beasiswa
Telegram : Info Beasiswa